Sunday, June 17, 2012

MENGGAMBAR KONTUR 3D

 Repost:http://siteguh.wordpress.com
Cara membuat kontur atau tinggi rendahnya suatu permukaan tanah supaya tampak dalam bentuk 3 dimensi di Autocad  adalah dengan menggunakan perintah LOFT. Caranya seperti berikut,
Misalkan dari hasil survey lapangan didapatkan peta topografi sebagai berikut:
Dari gambar di atas, diketahui bahwa skala 1:100, panjang grid sebenernya adalah 1cm, itu artinya jika jarak 1 cm pada gambar diatas maka ukuran sebenernya adalah 100cm=1 m.
1 garis kontur = 1 meter, itu artinya setiap kontur memiliki jarak ketingian 1 meter. Nah seperti apa nih konturnya dalam bentuk 3 dimensi jika kita buat dgn menggunakan AUTOCAD.
Cara pertama kita masukan gambar diatas pada autocad, dengan menu INSERT, lihat gambar berikut!
Maka setelah dimasukan akan seperti ini:

Kemudia gunakan SPLINE untuk menjiplak garis kontur tersebut, lihat gambar dibawah ini:

Lakukan penjiplakan semua garis kontur, disarankan guanakan warna garis, merah atau biru. lihat gambar dibawah:

Setelah semua garis kontur dibuat, langkah selanjutnya, buanglah gambar file JPEG tadi sehingga seperti gambar berikut:

Ubah pandangan menjadi SW ISOMETRIC,

Kemudian naikan setiap garis kontur ke dua dari yg terluar setinggi 1, dengan menggunakan perintah MOVE, masukan nilai x=0, y=0, z=1. Demikian juga dengan kontur yg lain. Jika gambar dilihat dari samping akan seperti gambar berikut:

Ubah pandangan menjadi SW ISOMETRIC kembali, setelah itu KETIK perintah LOFT enter, klik setiap garis kontur dari yg terluar sampai yg terdalam secara berurut, kemudian tekan enter, maka akan tampil jendela seperti berikut:

Pilih Normal (Start cross section) kemudian klik OK, ubah tampilan menjadi tampilan realistic maka hasilnya akan seperti di bawah ini:

Selamat mencoba..!

No comments:

Post a Comment